Masjid di Blora Kecurian Kotak Amal
BLORA — Aksi pria bersarung mencuri kotak amal di Masjid Al Mashum yang berlokasi di Dukuh Pelem, Kecamatan Jepon tertangkap kamera cctv. Beraksi pada dini hari, uang kotak amal yang berhasil dibawa kabur hanya sekitar Rp 200 ribu. Kapolsek Jepon Iptu Supriyono mengungkapkan, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 02.00 dini hari kemarin. Kebetulan, isi kotak amal belum lama ini baru saja diambil takmir masjid. Sehingga, yang berhasil digondol pelaku tidak banyak. ”Dari takmir itu baru diambil beberapa hari yang lalu. Itu ada isinya tapi tidak banyak. Mungkin Rp 200 ribu,” tuturnya kemarin. Sebelum melancarkan aksinya, si pria bersarung itu tampak beribadah salat terlebih dahulu. Hal itu, kata Kapolsek, adalah bagian dari pengamatan situasi. Setelah sekiranya aman, pelaku pun beraksi dengan merusak gembok kotak amal. Pelaku tampak langsung menaruh uang dari kotak amal ke dalam tasnya. Dari rekaman cctv juga didapati pelaku sempat menengok ke cctv. Menyad...