Konsleting Listrik, Rumah Nenek Parti Ludes

 


GROBOGAN - Rumah Parti (79), warga Desa Kenteng RT 03 RW 02, Kecamatan Toroh, ludes terbakar Rabu (24/2/2021) dini hari sekitar pukul 03.15. Kebakaran diduga disebabkan korsleting listrik. Akibat kebakaran tersebut, rumah rata dengant tanah.

Pertama kali kejadian tersebut diketahui oleh Nur (35), tetangga korban yang bangun pada pukul 03.15. Mencium bau terbakar, Nur kemudian bergegas keluar rumah. Dia pun mendapati rumah Parti terbakar. Dia pun teriak meminta tolong kepada warga setempat.

Teriakan tersebut didengar keluarga korban dan para tetangga lainnya. Para warga segera berupaya memadamkan api dengan alat seadanya. Namun, kobaran api terus merambati seluruh bangunan rumah yang terbuat dari kayu tersebut.

Beberapa saat kemudian, dua unit mobil pemadam kebakaran datang dan langsung melakukan pemadaman. Si jago merah berhasil dipadamkan sekitar pukul 04.58. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.

Kapolsek Toroh AKP Darmono mengungkapkan, rumah korban ukuran 5x17 meter dengan tiang 10x10 cm dan tinggi 2,5 meter. Pihaknya menduga, kebakaran tersebut disebabkan korsleting listrik.

”Dari hasil pemeriksaan, kebakaran ini disebabkan adanya korsleting listrik di ruang televisi. Tidak ada korban jiwa, namun korban mengalami kerugian materi yang ditaksir sebesar Rp 60 juta,” jelas AKP Darmono.

Pihaknya pun mengimbau kepada masyarakat, khususnya warga Kecamatan Toroh agar berhati-hati dalam penggunaan kabel listrik atau barang-barang lainnya yang mudah terbakar. Sehingga kejadian serupa di kemudian hari tidak terjadi lagi. Meski musim hujan, namun kebakaran rumah tetap mungkin terjadi. (ndr)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Persiku Junior Lolos 12 Besar Piala Soeratin Jateng

Tentang Malam Minggu, dan Antara Malam yang Sibuk dan Menyenangkan

Daftar Pesepakbola dan Pelatih dengan Penghasilan Tertinggi